Malingping Selatan News-Badan Permusyawaratan Desa, Desa Malingping Selatan Kecamatan Malingping Kab. Lebak melakukan Pengawasan tentang Kinerja Pemerintahan Desa Malingping Selatan Tahun Anggaran 2021, Rabu 30 Maret 2022.
Acara ini berlangsung selama 2 hari, hari pertama dilakukan pemeriksaan dokumen Perencanaan Kegiatan Pemerintahan Desa, Pelaksanaan Kegiatan Pemerintahan Desa, dan Pelaporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa diantaranya yaitu RPJMDes, RKPDes, APBDes dll.
Hari kedua, dilakukan kegiatan sosilaisasi hasil Pemeriksaan oleh BPD Desa Malingping Selatan yang dihadiri oleh Pemdes, BPD dan Anggota, Ketua RW se-Desa Malingping Selatan, Ketua posyandu, Ketua PKK, Ketua Bumdes dan Tokoh Masyarakat.
M. Cidi Rosyadi selaku ketua BPD Desa Malingping Selatan menuturkan, “ Kegiatan ini merupakan tugas BPD sebagai implementasi dari permendagri nomor 73 tahun 2020. Kegiatan ini bagian dari kecintaan kita terhadap desa agar desa malingping selatan harus lebih baik, dan setiap pelaksanaan yang menggunakan anggaran desa harus bisa di pertanggungjawabkan, karena ini adalah dana negara. Tuturnya”.
Sedangkan Aceng Junaedi selaku Kepala Desa dalam sambutannya menuturkan, “ ini adalah bagian dari transfaransi desa dalam pengelolaan anggaran atau keuangan desa, dan kami ucapkan terima kasih kepada BPD yang sudah mengawasi baik dari Perencanaan Kegiatan Pemdes, Pelaksanaan dan Pelaporan keuangan Desa Tahun Anggaran 2021, imbuh nya”.
Dalam kegiatan ini, Desa Malingping Selatan setelah melalui tahapan pemeriksaan medapat nilai 90 (Baik). Hal ini disampaikan oleh Nurjamal selaku sekretaris BPD Desa Malingping Selatan.
“Desa Malingping Selatan setelah kita periksa dengan dokumen perencanaan RPJMDes, RKPDes, APBDes sampai pada Aset nya kita kasih nilai 90, persoalan kriteria penilaian sudah ada dalam draf kabupaten tinggal kita menanyakan bukti dokumen dan lain sebagainya,” tutur Nurjamal selaku salah satu Tim Pemeriksaan. (Red)
Add a Comment